Friday, December 14, 2007
Thursday, October 4, 2007
Kegiatan Dibulan Ramadhan
KEGIATAN DIBULAN RAMADHAN
Awal puasa adalah awal pertama kali saya berpuasa dibulan ramadhan ini, awal yang mengajak saya pada hari-hari kemenangan, dibulan ini para kaum muslim diwajibkan agar melakukan ibadah puasa kecuali mereka yang sedang dalam keadaan sakit dan mereka yang sedang dalam perjalanan.
Dibulan Ramadhan ALLAH swt mengatakan bahwa “aku akan melipat gandakan amal perbuatan kalian jika kalian bisa melakukan atau mengerjakan semua segala perintah-perintahku ”. Salah satu contohnya adalah dalam memberikan sedekah kepada orang-orang yang membutuhkan, misalnya kepada para fakir miskin, anak yatim, gelandangan dan kepada orang-orang yang membutuhkan lainnya.
Awal hari pertama saya berpuasa, saya melakukannya dengan senang hati dan tidak mengeluh dengan apapun yang saya perbuat, hari itu yang saya fikirkan adalah hanya dihari itu saya sedang melakukan perintah allah dan saya harus dapat mengendalikan deri agar saya tidak melakukan larangan-larangan allah jika sedang berpuasa, misalnya berkata kotor, makan, minum, dan melakukan perbuatan-perbuatan lainnya yang dilarang oleh allah.
Sudah lama saya menanti-nantikan bulan penuh berkah ini, karena dibulan yang paling istimewa ini saya ingin sekali mengurangi dosa-dosa yang telah saya perbuat dan semua itu saya awali dengan niat, karena dengan niat semua akan terlaksana dengan baik dan kita tidak merasa terganggu atau keberatan dalam melaksanakaanya, salah sato contohnya adalah berpuasa. Kalau kita sudah niat dari awal pasti kita tidak akan merasa terganggu dan tergoda atau terhasut oleh apa yang sedang menggoda kita, contohnya dalam hal makanan.
Hari demi hari saya lakukan dengan baik dan sabar. Sudah tidak terasa seminggu telah berlalu saya menjalankan ibadah puasa ini. Saya sangat senang dan bangga dibulan yang penuh berkah ini sekolah saya yaitu SMAN 11 SBY banak mengadakan kegiatan yang berguna dibulan ramaghan ini, misalnya adanya kegiatan yang sangat bermanfaat dan juga mendapatkan banyak pahala yaitu adanya kegiatan pondok ramadhan dimana kita pada hari itu diajarkan cara membaca al-quran dengan benar, shalat dhuha, dzuhur, asar secara berjamaah dengan murid-murid dan guru-guru semuanya.
Kegiatan ini adalah kegiatan yang baik dan positif untuk mengisi waktu luang para remaja yang sedang berpuasa guna mengisi waktu-waktu kosongnya dari pada hanya melakukan kegiatan tidur seharian dirumah itu tidak bermanfaat walau banyak orang mengatakan kalau tidur dibulan ramadhan adalah ibadah.
Tepat pada tanggal 19-20 september 2007 saya melakukan kegiatan pondok ramadhan disekolah dengan teman-teman saya karena pada tanggal itu giliran untuk murid-murid kelas 2 yang melakukannya. Saya melakukannya dengan senag hati karena saya tau bahwa kegiatan-kegiatan yang sangat positif dan banyak pahala yang didapat jika kita ikhlas dan senang hati melakukannya, salah satu contohnua dalam melakukan kegiatan tadarusan dimana murid-murid diajarkan membaca al-quran dengan baik dan benar dengan para pengajar yang sangat baik dan sabar. Kegiatan tersebut sangat disenangi oleh Allah swt, karena mengisi hari-hari dengan hal-hal yang positif, Allah tidak akan segan-segan memberikan pahala yang akan dilipat gandakan kepada kita.
Setelah melakukan kegiatan pondok ramadhan ada kegiatan lainnya yang positif yaitu tidak lain dan tidak bukan adalah adanya kegiatan ulangan tengah semester atau bisa disebut dengan UTS. Saya tidak tau apa apa yang difikirkan oleh para guru-guru sehingga mereka dapat mengambil keputusan untuk mengadakan kegiatan UTS, dibulan ramadhan ini atau mungkin hanya kebetulan semata. Hanya para guru-gurulah yang mengetahuinya.
Hari demi hari saya menghadapi ulangan-ulangan yang kalau boleh saya jujur saya belum siap menghadapinya tapi saya berusaha agar bisa mengerjakan soal-soal tersebut. Tidak terasa seminggu telah terlewatkan dengan adanya ulangan tengah semester ( UTS ) hari-hari dengan menjalankan ibadah puasa menjadi tidak terasa. Saya tidak merasakan keluhan sedikitpun walaupun pada saat UTS saya sedang dalam keadaan melakukan ibadah puasaa karena waktu terasa sangat cepat dengan adanya kegiatan ulangan tengah semester (UTS) tersebut.
Thursday, June 21, 2007
CeRita huMor
Ha….. Ha…. Ha
Di sebuah ruang tunggu rumah sakit bersalin, ada empat orang suami yang sedang menunggui istrinya masing-masing yang masih dalam proses melahirkan anak-anak mereka. Perasaan cemas, was-was bercampur bahagia terlihat di raut wajah mereka. Maklumlah, bagi keempat suami tersebut, ini merupakan proses kelahiran anak mereka yang pertama.
Setelah meninggu hampir satu jam, seorang suster keluar sambil berkata, ” Suami ibu Ani … ” , “ Ya, saya suster suaminya, ” dengan perasaan campur –aduk, laki-laki ini menunggu kata-kata berikutnya dari suster.
“Selamat ya, pak, istri Bapak melahirkan anak kembar, perempuan, cantik-cantik. “Yes! Syukurlah … Berarti pas betul dengan kondisi tempat saya berkerja selama ini.”
“ Lho, memangnya kenapa,pak ,apa hubungannya dengan tempat kerja bapak?” tanya salah seorang bapak. “ Oh ya, saya sudah lama berkerja di perusahaan Dua Putri Dewi, berarti
Tidak berapa lama, suster keluar lagi dan berkata, “ Suami Ibu Betty …” “Ya, suster, saya suaminya, bagaimana istri dan anak saya, suster?”
“ Istri Bapak harus banyak istirahat, karena istri bapak melahirkan anak kembar tiga, semuanya laki-laki, selamat ya, pak,” kata suster. Suami Ibu Betty pun bersyukur dan berkata, “ Terimakasih ya, suster, berarti pas benar dengan kondisi tempat saya berkerja selama ini.
“ Lho, memang bapak berkerja di mana?” Tanya seoprang bapak disitu. “ Saya sudah sepuluh tahun lebih berkerja di Perusahaan Tiga Pilar Utama, berarti
Setengah jam kemudian, suster keluar dan menanyakan, “ Siapa suami dari Ibu Cathy?” “ Ya, suster, saya suaminya,” jawab suami Ibu Cathy.
“ Wah, Pak, istri Bapak harus beristirahat total, karena telah berjuang untuk melahirkan anak kembar empat. Walaupun demikian istri bapak sehat, demikian juga anak-anak Bapak … Selamat ya, pak,” kata suster itu. “ Terima kasih, suster, terima kasih, suster …!” kata sang suami. Dan ia pun sambil bersyukur melanjutkan perkataanya dengan antusias, “ Luar biasa! Luar biasa! Memang pas dengan tempat dimana saya berkerja.”
Salah seorang bapak yang ada disitu bertanya, “ Memang Bapak berkerja di mana?” “ Saya berkerja di perusahaan Empat Sekawan.”
Saat ia mengatakan berkerja di perusahaan Empat Sekawan, tiba-tiba bapak terakhir yang menunggui istrinya melahirkan jatuh PINGSAN. Setelah diperiksa, mengapa ia jatuh pingsan, ternyata karena ia berkerja di perusahaan Seven Up.
ALLaH itu ada,,,[]wajib baca[]
Ada seorang pemuda yang lama
sekolah di negeri paman Sam kembali ketanah air. Sesampainya
dirumah ia meminta kepada orang tuanya untuk
mencari seorang Guru agama, kiai atau
siapapun yang bisa menjawab 3 pertanyaannya.
Akhirnya Orang tua pemuda itu mendapatkan orang
tersebut.
Pemuda: Anda siapa? Dan apakah bisa
menjawab pertanyaan-pertanyaan saya?
Kyai : Saya hamba Allah dan dengan izin-Nya
saya
akan menjawab pertanyaan anda
Pemuda: Anda yakin? sedang Profesor dan
banyak orang pintar saja tidak mampu
menjawab
pertanyaan saya.
Kyai : Saya akan mencoba sejauh kemampuan
saya
Pemuda: Saya punya 3 buah pertanyaan
1. Kalau memang Tuhan itu ada, tunjukan wujud
Tuhan kepada saya
2. Apakah yang dinamakan takdir
3. Kalau syetan diciptakan dari api kenapa
dimasukan ke neraka yang dibuat dari api,tentu
tidak menyakitkan buat syetan Sebab mereka
memiliki unsur yang sama. Apakah Tuhan tidak
pernah berfikir sejauh itu?
Tiba-tiba Kyai tersebut menampar pipi si
Pemuda
dengan keras.
Pemuda (sambil menahan sakit): Kenapa anda
marah kepada saya?
Kyai : Saya tidak marah...Tamparan itu adalah
jawaban saya atas 3 buah pertanyaan yang
anda
ajukan kepada saya
Pemuda: Saya sungguh-sungguh tidak
mengerti
Kyai : Bagaimana rasanya tamparan saya?
Pemuda: Tentu saja saya merasakan sakit
Kyai : Jadi anda percaya bahwa sakit itu ada?
Pemuda: Ya
Kyai : Tunjukan pada saya wujud sakit itu !
Pemuda: Saya tidak bisa
Kyai : Itulah jawaban pertanyaan pertama: kita
semua merasakan keberadaan Tuhan tanpa
mampu melihat wujudnya.
Kyai : Apakah tadi malam anda bermimpi akan
ditampar oleh saya?
Pemuda: Tidak
Kyai : Apakah pernah terpikir oleh anda akan
menerima sebuah tamparan dari saya hari ini?
Pemuda: Tidak
Kyai : Itulah yang dinamakan Takdir
Kyai : Terbuat dari apa tangan yang saya
gunakan
untuk menampar anda?
Pemuda: kulit
Kyai : Terbuat dari apa pipi anda?
Pemuda: kulit
Kyai : Bagaimana rasanya tamparan saya?
Pemuda: sakit
Kyai : Walaupun Syeitan terbuat dari api dan
Neraka terbuat dari api,Jika Tuhan
berkehendak
maka Neraka akan Menjadi tempat
menyakitkan untuk syeitan.
Tuesday, June 19, 2007
(original,febry)
Jika kita kecewa dengan kezaliman orang terhadap kita
ketahuilah begitu juga perasaan orang lain terhadap kita
Zalim terhadap mereka
Agus dan Andi adalah dua kawan yang berteman baik sejak satu SMP. Pertemanan mereka bertahan lama hingga mereka menginjak saru SMA. Dan pertemanan mereka meningkat menjadi pertemanan bisnis. Ekspor makanan bahan baku ikan dan ularadalah bisnis mereka. Hampir enam tahun bisnis ini berjalan ,hingga kemudian merambah ke makanan-makanan lainnya. Pertemanan mereka, bisnis mereka, aman-aman saja. Sebabnya mereka saling menghargai dan menghormati. Dan mereka tahu, siapa yang mulai menyakiti kelak akan merasakan diisakiti juga.
Agus dan Andi adalah satu contoh dari sekian contoh dari sekian pertemanan, pertemanan mereka meningkat menjadi hubungan bisnis. Apalagi yang berkembang menjadi hubungan darah. Tanpa kita sadari, kita sering jengkel bila diinjak, tapi kita akan berjalan santai kalau menginjak orang. Kita sering kesal kalu dihina orang lain, tapi dengan entengnya kita menghina orang lain.
Kita sakit apabila ada orang yang menipu kita, membohongi kita, tapi kita lupa, kita juga terbiasa menipu. Mulailah dari diri sendiri. Bila kita tahu bahwa dicubit itu sakit, jangan mencubit. Bila tahu punya kawan yang baik itu menyenangkan, mengapa kita tidak mulai menjadi teman yang baik bagi semua orang. Usaha aman dan nyaman kalau berkawan dengan kita. Bila dekat kita, mereka bahagia, betah, dan senang.
Bila dekat dengan kita, mereka untung. Usahakan selalu kondisi positif yang bisa orang lain dapat dari diri kita, entah itu dihadapan pasangan kita, orang tua kita, atau bahklan anak kita, juga dihadapan sesama. Sekali lagi, usahakan orang-orang disekeliling kita selalu mendapatkan kepositifan bila dekat dengan kita.
Dalam pertemanan yang baik, kata aalah dalam hadist Qudis-Nya. Dia akan selalu menjadi kawan yang ketiga bila pertemenan tersebut terdiri dari dua kawan.
Bila bertiga, dia menjadi yang keempat, dan seterusnya. Artinya, kita harus tahu bahwa Allah senang dengan pertemanan karena ia membawa pada rahmat dan kita juga harus ingat bahwa Allah ada diantara pertemanan supaya tidak terbersit niat untuk saling menyakiti.
Friday, June 1, 2007
tRiK-TrIk nEiHH
TRIK AWET SAMA
1. Kasih hadiah
Kalau kamu saja senang menerima hadiah., berarti begitu juga perasaan pacarmu ketika menerima hadiah. Saling memberi dan saling menerima itu salah satu pedoman dalam pacaran. Jangan cuma maunya nerima aja, tapi sekali-kali berilah juga pacarmu hadiah diwaktu-waktu yang diluar kebiasaan.
2. Jealousy
Kalau pacarmu cemburu, itu tandanya dia sayang sama kamu. Jadi jelaskan baik-baik dan sejelas mungkun, kalau lagi ada masalah. Jangan terbawa emosi nanti malah jadi bubar! Seperti kata orang jaman dulu, cemburu itu tandanya saying lho!
3. Si Ndut
Nggak sekedar “saying” atau “honey”, tapi panggilan-panggilan kayak “chubby”, “imut”, “gembil”, atau “ndut” juga bisa bikin hari-hari kalian lebih seru dong!
4. New Places
Sekali-kali pergilah ketempat-tempat yang belim pernah kalian kunjungi. Jangan yang itu-itu terus, bosan juga kan?
Pengalaman baru yang kamu dapatkan berdua pasti akan jadi bahan obrolan yang menarik. Coba deh!
5. Kejutan !
Ngasih kejutan nggak harus selalu berupa barang. Bisa juga berupa kehadiranmu disaat yang gak diduga-duga. Muncul dirumahnya ketika ia sedang sedih, bakal jadi hadiah yang sangat manis untuknya. Apalagi kamu bawa setumpuk Film untuk ditonton berdua dirumah. So Sweet!
6. Frekuensi
Kalau udah ngerasa bosan, itu artinya kamu harus mulai ngejaga frekuensi ketemu. Inget lho, yang penting itu kualitas. Buat apa sering-sering etemu tapi ngebosenin dan gak bikin kangen.
7. Mengalah Untuk Kebaikan
Kalau selama ini kamu ngerasa kalau apapun yang kamu mau harus kamu dituruti sama pacarmu, kali ini jangan gitu dulu deh! Cobalah belajar untuk nggak egois. Supaya kalian juga sama-sama nggak ada yang ngerasa dirugikan.
8. Empati
Jangan menyakiti kalau gak mau disakiti. Makannya sebelum bertindak yang pasti bikin pacar kamu kecewa, piker dulu deh baik-baik. Bayangkan kalau kamu berada di posisi pacar kamu, pasti gak enak kan dikecewain.
9. Uniform Unilove
Kompakan pakai baju dengan warna yang sama juga seru lho! Atau kalau kamu berdua niat tambah seru, bikin aja kaos-kaos dengan tulisan lucu. Dan kamu nggak boleh pakai kaos itu kalau nggak lagi sama dia begitu juga sebaliknya.
(original,febry)